Berita Terkini

Kunjungan Sekretaris KPU Provinsi Jawa Tengah di KPU Kabupaten Grobogan

Hai #TemanPemilih, KPU Kabupaten Grobogan menerima kunjungan dari Sekretaris KPU Provinsi Jawa Tengah, Tri Tujiana, A.P., M.M., Kamis (30/10/2025).

Kunjungan yang berlangsung di Aula Kantor KPU Kabupaten Grobogan ini dihadiri oleh Ketua, Anggota, Sekretaris, serta jajaran Sekretariat KPU Kabupaten Grobogan.

Ucapan selamat datang dan terima kasih disampaikan oleh Sekretaris KPU Kabupaten Grobogan, Qurniawan Adi Utomo, S.H., atas kunjungan dan perhatian dari Sekretaris KPU Provinsi Jawa Tengah. Hal senada juga disampaikan oleh Agung Sutopo, S.Pi., Ketua KPU Kabupaten Grobogan, yang mengucapkan apresiasi atas kunjungan tersebut. Dalam kesempatan ini, Agung Sutopo menceritakan sekilas mengenai kondisi geografis di Kabupaten Grobogan yang kerap dilanda bencana banjir. Selain itu, ia juga memaparkan terkait kondisi hibah tanah serta situasi sumber daya manusia (SDM) yang ada di Sekretariat KPU Kabupaten Grobogan. “Melalui kunjungan ini, kami berharap mendapatkan arahan dan petunjuk untuk mendukung kelancaran pelaksanaan pemilu/pemilihan mendatang,” ujarnya

Sementara itu, Tri Tujiana dalam arahannya menceritakan pengalamannya selama menjalani perjalanan karier, yang menurutnya menjadi pembelajaran berharga dalam pengabdian. Ia juga mengingatkan bahwa meskipun saat ini telah memasuki masa post election, seluruh jajaran tetap harus produktif dan akuntabel dalam menjalankan tugas.

“Di masa post election ini, meskipun tidak ada tahapan, masih banyak hal penting yang perlu dilakukan seperti pengelolaan arsip, pengelolaan barang milik negara (BMN), pelayanan masyarakat, dan pengelolaan keuangan. Akuntabilitas sangat penting sebagai perwujudan bahwa kita bekerja secara detail, ungkapnya.

Tri Tujiana juga menekankan pentingnya soliditas dan kekompakan di lingkungan kerja. Ia berharap hubungan antara pimpinan dan sekretariat dapat terjalin secara harmonis dan saling mendukung.
“Ini saatnya kita memperkuat diri, membangun kinerja dengan optimisme dan semangat kebersamaan. Modal utama kita adalah kekompakan, sehingga kita siap menyambut penyelenggaraan Pemilu Nasional dan Pemilu Lokal yang akan datang,” pesan Tri Tujiana.

Kunjungan ini menjadi momentum penting dalam mempererat koordinasi dan memperkuat sinergi antara KPU Provinsi Jawa Tengah dan KPU Kabupaten Grobogan, sekaligus meneguhkan komitmen bersama dalam mewujudkan penyelenggaraan pemilu yang berintegritas, transparan, dan profesional.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 42 kali