KPU Kabupaten Grobogan Mengikuti Uji Kompetensi Jabatan Fungsional Penata Kelola Pemilihan Umum Ahli Pertama Tahun 2025
Hai #TemanPemilih, KPU Kabupaten Grobogan mengikuti Uji Kompetensi Jabatan Fungsional Penata Kelola Pemilihan Umum Ahli Pertama Tahun 2025, Kamis (30/10/2025).
Uji kompetensi yang diselenggarakan oleh KPU RI tersebut dilaksanakan secara daring dan untuk KPU Kabupaten Grobogan pelaksanaan uji kompetensi dilaksanakan di Aula Kantor KPU Kabupaten Grobogan dan berlangsung pada sesi 3 yang dimulai pukul 10.10 sampai dengan 10.50 WIB. Adapun pegawai KPU Kabupaten Grobogan yang mengikuti seleksi antara lain Tri Gusman, S.Sos., Arifin, S.M., Pramudya Kurniawan, S.E., Fadlilah Qurrota Ngaeni, S.H., Adi Galis Pambudi, S.H., dan Anggita Budi Arti, S.E.
Uji kompetensi ini merupakan bagian dari pembinaan karir bagi Jabatan Fungsional Penata Kelola Pemilihan Umum di lingkungan Sekretariat Jenderal KPU, Sekretariat KPU Provinsi/KIP Aceh, serta Sekretariat KPU/KIP Kabupaten/Kota.