KPU Kabupaten Grobogan Menggelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025
Hai #TemanPemilih, Dalam rangka menindaklanjuti Surat Sekretaris Jenderal KPU RI Nomor 3797/PK.02.1-SD/04/2025 tertanggal 27 Oktober 2025, KPU Kabupaten Grobogan menggelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 dengan tema “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”, Selasa (28/10/2025) pukul 08.00 WIB.
Kegiatan yang bertempat di halaman Kantor di KPU Kabupaten Grobogan ini diikuti oleh Anggota KPU Kabupaten Grobogan beserta jajaran Sekretariat KPU Kabupaten Grobogan. Dalam upacara kali ini M. Amin Nurhadi, S.Kom., Kasubbag Perencanaan, Data, dan Informasi Sekretariat KPU Kabupaten Grobogan, bertindak sebagai Komandan Upacara, sementara Muh. Syaifudin, S.Pd.I., M.Pd., Kadiv Hukum dan Pengawasan KPU Kabupaten Grobogan, bertindak sebagai Inspektur Upacara.
Dalam amanatnya, Muh. Syaifudin membacakan pidato Ketua KPU RI, Mochammad Afifuddin yang berisi pesan penting makna Sumpah Pemuda sebagai tonggak persatuan bangsa. Amanat tersebut mengajak seluruh keluarga besar KPU untuk meneladani semangat persatuan para pemuda Indonesia tahun 1928 yang mampu menyingkirkan sekat-sekat suku, agama, bahasa, dan adat demi mewujudkan cita-cita besar bangsa Indonesia.
Sumpah Pemuda menjadi momentum penting untuk memperkokoh karakter bangsa yang gigih, patriotik, empatik, dan mandiri. Pidato tersebut juga menegaskan enam asas utama dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97, yaitu Azas Karakter Bangsa, Kesatuan, Kemandirian, Perekonomian, Manfaat, dan Kebijakan.
Melalui asas-asas tersebut, peringatan Hari Sumpah Pemuda diharapkan dapat menjadi sumber inspirasi dalam memperkuat kebijakan pembangunan kepemudaan serta perekonomian bangsa.
“Mari kita kukuhkan persatuan dan kesatuan Indonesia. Stop segala bentuk perdebatan yang mengarah pada perpecahan bangsa, dan mari terus menjaga profesionalitas serta integritas dalam menjalankan tugas penyelenggaraan pemilu,” demikian salah satu kutipan dalam amanat yang dibacakan.
Menutup amanat tersebut, disampaikan pula ajakan kepada seluruh jajaran untuk terus mempersiapkan diri menyongsong Pemilu 2029 dengan semangat tema Hari Sumpah Pemuda Tahun 2025, yaitu “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu.”